Penerimaan dan Panduan Proposal Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 5 Bidang DIKTI Tahun 2015 didanai 2016

Memperhatikan surat dari Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Nomor 1978/E5.3/KPM/2015 tanggal 20 Agustus 2015 perihal Penerimaan Proposal PKM Tahun 2015 pendanaan Tahun 2016, dengan ini kami beritahukan bahwa dalam rangka pendaftaran usulan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) yang akan Didanai RISTEKDIKTI Tahun 2016.

Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat telah menerbitkan panduan penggunaan SIMLITABMAS untuk mahasiswa pengusul PKM via online yang harus dilaksanakan oleh masing-masing Ketua Kelompok PKM pengusul.

Alur Pengajuan Proposal PKM

  1. Mahasiswa Mengumpulkan Proposal PKM ke Bagian Kemahasiswaan BAAK UMK (menyerahkan proposal PKM sebanyak 1 bendel dan softfile dalam bentuk CD)
  2. Mahasiswa memperoleh Username dan Password untuk melalukan login di laman simlitabmas.dikti.go.id
  3. Mahasiswa melakukan upload proposal PKM pada laman simlitabmas.dikti.go.id setelah login dengan menggunakan username dan password yang diterima dari Bagian Kemahasiswaan BAAK UMK

Sehubungan dengan hal tersebut dengan ini kami beritahukan bahwa:

  • Usulan Proposal PKM dari mahasiswa UMK dengan menggunakan Pedoman PKM 2015 mulai diterima di bagian Kemahasiswaan BAAK tanggal 10 s.d. 30 September 2015 pada jam kerja dengan menyerahkan Usulan PKM berupa Hardcopy (dijilid 1 eksemplar) LENGKAP (sudah ditandatangani dan distempel) dan Softcopy/softfile dalam format Pdf (disimpan dalam CD) dengan cover berwarna : PKM-K (Kuning), PKM-KC (Ungu), PKM-M (Merah), PKM-P (Putih) dan PKM-T (Biru Tua). 
  • Usulan PKM yang dikirimkan HARAP DITELITI ULANG karena kesalahan penulisan NIM baik Ketua maupun Anggota dapat mengakibatkan kerusakan data pada pemilik NIM yang sebenarnya pada saat pendaftaran online.
  • Pembuatan Proposal PKM HARAP DISESUAIKAN DENGAN PANDUAN (mulai dari halaman depan, pengesahan, sampai dengan halaman terakhir).

Panduan PKM 5 Bidang Tahun 2015